Thursday, July 20, 2017

Letter for Koko

My dear Son, Koko..
Mama menikmati pembicaraan kita malam ini.
Pembicaraan seorang Ibu dengan anaknya yang sudah beranjak dewasa.
Pembicaraan tentang kehidupan dan dinamikanya, harapan dan semangat untukmu, Nak..
Semoga Mas Rifa bisa memahami, merenungkan dan mengingat kata-kata yang Mama ucapkan.



Koko,
Mintalah selalu hidayah dan kehidupan yang berkah dari Allah swt.
Perbaiki selalu akhlak dan ibadahmu - jangan pernah merasa puas atau cukup
Jangan pernah berhenti untuk belajar, tunjukkan bahwa Mas Rifa bisa menjadi orang yang berhasil apapun pilihan hidup/karir yang dijalani kelak
Belajarlah untuk lebih banyak mendengar daripada didengarkan
Belajarlah untuk lebih mendukung orang lain, sebelum mengharapkan dukungan
Belajarlah berorganisasi untuk lebih merasakan nilai-nilai kebersamaan, team work dan leadership
Buatlah kehadiranmu menjadi nilai tambah bagi lingkungan sekitarmu
Usahakan untuk selalu berpikir positif and say no to "adigung"
Berjalanlah dengan tegap tanpa harus mendongakkan kepalamu.
Buatlah dirimu menjadi orang yang disayangi orang yang lebih tua, disukai teman dan dihormati orang yang lebih muda.
Imbangi harga dirimu dan ego-mu dengan kesabaran dan ketenangan.
Pandailah membaca situasi untuk menentukan kapan "saya" harus bicara atau lebih baik diam.
Ingatlah selalu bahwa Allah telah memberikan Mas Rifa bakat yang sangat berharga dan spesial. Maka selalu asah dan kembangkanlah dan gunakan sebagai sarana untuk mencapai kesuksesanmu di masa yang akan datang. Insya Allah.

Koko, anak Mama dan Papa yang sholeh dan bageur..
Sebagai orang tua, kami hanya bisa mengarahkan, mendukung dan mendoakan.
Kami memiliki sangat banyak keterbatasan, namun Allah swt tidak.
Semoga Allah swt senantiasa membimbing dan menjagamu agar selalu tetap berada di jalanNya serta mengabulkan doa-doa dan harapanmu.

Aamiin ya rabbal alamiin.

Love you so much,
Mama


PS: Pembicaraan kita ditemani musik yang indah, Big Love Adagio - Bond.
Hope you enjoy the moment, just like I did.


No comments: